Kabar terakhir dari Jump Festa kemarin, tahun depan kita akan memasuki cerita Reverie alias perkumpulan para raja di dunia sebelum kemudian cerita beralih ke Negeri Wano.
Berbicara soal Reverie, perkumpulan yang dilangsungkan 4 tahun sekali
ini mengumpulkan seluruh pemimpin dari negara-negara di bawah
pemerintahan dunia untuk membicarakan isu-isu dan masalah dunia.
Berbagai macam hal akan dibahas disana. Mungkin diantaranya adalah
tentang bahaya yang semakin besar dari pasukan revolusi dan hancurnya
markas mereka oleh Yonko Kurohige. Selain itu ada isu besar tentang
kosongnya 2 kursi Sichibukai serta pengaruhnya terhadap negara-negara di
dunia. Termasuk juga kegelisahan Admiral Fujitora tentang tragedi
Doflamingo di Dressrosa yang mungkin bisa terjadi di negara-negara
lainnya.
Yang tak akan luput dari pembahasan adalah perang puncak
Marineford 2 tahun lalu. Perang ini memang dimenangkan oleh pemerintah
dunia, tapi dengan wafatnya Shirohige - lautan tentu berubah. Perubahan
yang wajib dipantau oleh dunia.
Salah satu perubahan yang sudah
kita saksikan adalah Pulau Manusia Ikan. Sebelumnya ada di bawah
perlindungan Shirohige, setelah kematian Kakek kumis putih sekarang
mereka meminjam bendera Big Mam untuk melindungi pulau.
Saat
mengunjungi pulau ini beberapa waktu yang lalu, kita diberikan sebuah
fakta yang mengejutkan. Sebuah (atau lebih tepatnya seorang) senjata
kuno terdiam disana jauh di dasar laut di luar jangkauan manusia
permukaan. Shirahoshi namanya, atau sekarang kita mengenalnya dengan
nama - senjata kuno Poseidon. Ia memiliki kekuatan untuk menghancurkan
dunia sebagai raja para monster laut.
Kekuatan luar biasa ini
hanya diketahui oleh keluarga kerajaan. Sebelum kemudian si anak iblis -
Nico Robin - juga mendapat kesimpulan yang sama dari hasil membaca
teks kuno Poneglyph. Tanpa diketahui, percakapan penting antara Robin
dengan Raja Neptune ini juga memiliki 1 pendengar lagi - bajak laut
Caribou.
Terakhir kali terlihat, Caribou dikalahkan oleh X-drake
di pulau kesukaan Kaido. Drake sekarang bekerja sebagai bawahan Kaido,
dengan Caribou yang membawa informasi penting tentang senjata kuno,
bagaimana jika ia memberikan informasi ini kepada Kaido sebagai ganti
agar ia dibebaskan?
Kaido sebagai seorang Yonko tentu tak akan
melewatkan informasi berharga ini. Siapa yang tak ingin memiliki senjata
super kuat untuk menaklukan dunia?
Shirahoshi sendiri terlihat
akan berangkat ke Mariejois bersama kakak-kakaknya untuk menghadiri
Reverie. Bagaimana jika kemudian Kaido menganggap ini adalah kesempatan
terbaik untuk menangkap Shirahoshi?
Seperti kata para pemburu hadiah di kepulauan Shabaody, duyung di daratan adalah kesempatan terbaik untuk menangkap mereka.
Tentu ini akan membuat Reverie semakin menarik, dan menjadikan cerita
Reverie sebagai cerita pre-wano. Artinya sebagai penghubung dan cerita
awalan sebelum memasuki cerita di Negeri Wano. Jika Shirahoshi berhasil
ditangkap ataupun ada anggota kerajaan yang terluka, tentu hal ini
menambah motivasi kelompok Topi Jerami untuk mengalahkan Kaido di Wano
nanti. Dengan taruhan - jika mereka gagal mengalahkan Kaido dan merebut
kembali Shirahoshi, dunia akan dikuasai oleh Yonko Kaido.
Belum
lagi jika informasi tentang Shirahoshi juga jatuh ke tangan pemerintah
dunia. Dengan keinginan pemerintah untuk mendapatkan senjata kuno -
terlihat dari cerita di Enies Lobby, Water 7 - bukan hal yang aneh jika
mereka akan mencoba menangkap Shirahoshi saat Reverie berlangsung.
Sesuatu yang akan memaksa Luffy untuk berhadapan langsung dengan
pemerintah dunia suatu saat nanti.
Sebenarnya banyak sekali
kemungkinan yang bisa terjadi di Reverie kali ini. Tanpa cerita tentang
Poseidon pun, Reverie adalah sesuatu yang penting dan harus diceritakan.
Karena ini akan berhubungan langsung tentang cerita besar One Piece,
pemberontakan Dragon, abad yang hilang, dan perang besar yang mungkin
akan terjadi di akhir nanti.
Bajak laut tentu tak diundang ke
pertemuan ini, termasuk Kelompok Topi Jerami. Lalu bagaimana kita
mengikuti cerita Reverie nantinya?
Jangan lupa, kelompok ini
masih memiliki 1 anggota tak resmi yang beberapa chapter lalu
ditunjukkan sudah berlayar menuju Mariejois untuk menghadiri Reverie.
Anggota ke-5.5 kelompok topi jerami - Nefertari Vivi.
Mengingat selama ini kita melihat dunia dari sudut pandang Luffy, aku
yakin kita akan mengikuti Reverie nanti dari sudut pandang sang putri.
Mengingat pentingnya cerita Reverie nanti, mungkin dibutuhkan beberapa
chapter untuk menceritakan semuanya. Tebakanku ada di sekitar 10-15
chapter, alias 1 volume komik.
Namun sebelum hal ini diceritakan,
kita harus terlebih dahulu merampungkan cerita Whole Cake yang sudah
mulai memasuki puncaknya.
Apakah kalian senang dengan prospek
cerita di Reverie nanti? Hal apa yang paling kalian tunggu untuk
diceritakan di Reverie nanti?
Source: One Piece Fans Indonesia
#reijuvinsmoke
#topijeramibandung
Comments
Post a Comment